Raih Ranking 1, Fikom Dominasi Prestasi UMRI
Pekanbaru (Fikomumriumri.ac.id) — Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM) Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih peringkat Terbaik I kategori Sistem Informasi Manajemen Kinerja dan Tata Kelola Kemahasiswaan (SIMKATMAWA) tingkat Universitas Muhammadiyah Riau Tahun 2025.
Penghargaan tersebut diumumkan dalam Acara Pemberian Penghargaan Mahasiswa Berprestasi UMRI Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Biro Kemahasiswaan UMRI pada Senin (22/12/2025) di Auditorium UMRI. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Rektor UMRI, Dr. H. Saidul Amin, MA, serta dihadiri oleh pimpinan universitas, pimpinan fakultas, dosen, dan mahasiswa penerima penghargaan.
Capaian Terbaik I SIMKATMAWA ini menegaskan peran strategis Fakultas Ilmu Komunikasi sebagai fakultas pemeringkat utama penyuplai data prestasi mahasiswa, yang berkontribusi signifikan dalam mengantarkan UMRI meraih Predikat Unggul pada pemeringkatan SIMKATMAWA tingkat nasional.
Dalam capaian tersebut, Program Studi Hubungan Masyarakat (Humas) menjadi kontributor utama dengan sejumlah mahasiswa yang ditetapkan sebagai Mahasiswa Berprestasi UMRI Tahun 2025. Prestasi tersebut diraih pada berbagai level kompetisi, mulai dari tingkat provinsi, nasional, hingga internasional, baik dalam bidang akademik maupun nonakademik..
Begitu pula dengan Program Studi Ilmu Komunikasi (Ilkom) Fakultas Ilmu Komunikasi juga memberikan kontribusi nyata dalam mendukung capaian prestasi mahasiswa UMRI Tahun 2025, khususnya melalui pembinaan akademik, pendampingan lomba ilmiah, serta partisipasi aktif mahasiswa dalam berbagai kegiatan kompetitif yang tercatat dalam pengisian data prestasi SIMKATMAWA. Sinergi antara Prodi Ilmu Komunikasi dan Prodi Hubungan Masyarakat menjadi bagian penting dalam penguatan budaya prestasi di lingkungan FIKOM.
Dalam sambutannya, Rektor UMRI, Dr. H. Saidul Amin, MA, menyampaikan apresiasi kepada seluruh mahasiswa berprestasi serta civitas akademika yang telah memberikan dukungan secara berkelanjutan. Ia menegaskan bahwa mahasiswa merupakan kekuatan utama universitas dan harus terus dipersiapkan untuk mampu bersaing di tingkat nasional hingga internasional.
Sementara itu, Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi UMRI, Jayus, M.I.Kom, menyampaikan rasa bangga atas capaian yang diraih FIKOM.
“Prestasi ini merupakan hasil kerja kolektif antara mahasiswa, dosen pembimbing, serta sistem pembinaan yang terus kami perkuat di Fakultas Ilmu Komunikasi. Baik Program Studi Hubungan Masyarakat maupun Program Studi Ilmu Komunikasi memiliki peran penting dalam membangun budaya prestasi mahasiswa FIKOM,” ujarnya.
Pencapaian ini menjadi bukti komitmen Fakultas Ilmu Komunikasi UMRI dalam mendukung pengembangan minat, bakat, dan prestasi mahasiswa, sekaligus memperkuat posisi FIKOM sebagai fakultas yang unggul dan berdaya saing di tingkat nasional maupun internasional.